Catatan Harian Mas Andri

Silahkan digunakan dengan bijaksana

back

Menghindari Lembur

18 April 2016 || 22:45:30 WIB || ClassyID

Pekerjaan kantor yang bejibun seringkali harus diselesaikan hari itu juga. Kalau perlu, kerja lembur atau nambah jam kerja. Capek? Jelas. Bagaimana supaya pekerjaan selesai tanpa harus tambah jam kerja?

Prioritas 
Buat prioritas pekerjaan. Bisa berdasarkan beratnya beban tugas, maupun deadline. Lakukan kegiatan berat pada pagi hari, saat Anda masih fresh. Lalu lanjutkan dengan prioritas berikutnya yang telah Anda susun.

Buat deadline sendiri 
Kapan deadline dari atasan Anda? Kalau bisa, Anda bikin deadline sendiri yang lebih awal dari itu. Lalu berusahalah memenuhi deadline sendiri. Maka ketika bos menagih kerjaan, segalanya sudah beres.

Hindari pengalih perhatian 
Banyak hal di sekitar yang bisa mengalihkan perhatian dari pekerjaan. Misalnya email, telpon, bahkan teman-teman di ruangan sendiri. Berkomunikasilah dengan efektif. Di jam sibuk, hindari kontak yang bertele-tele seperti ngobrol ngalor-ngidul dsb. Ketika pekerjaan selesai, baru deh ngobrol sepuasnya.

Istirahat 
Manfaatkan waktu istirahat sebaik mungkin. Ketika Anda balik lagi ke pekerjaan, mudah-mudahan bisa fresh lagi. Pekerjaan pun bisa dijalankan secara efektif.

Sumber : http://omahbiasawae.com/keluargapedia/index.php?s=baca&kdku=384